Serui – Dr.Drs Benhur Tomi Mano, MM tiba di Kabupaten Kepulauan Yapen dan dijemput secara langsung oleh pelaksana tugas Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Yapen, pada hari Selasa 21/06/2022 di Bandara Stefanus Rumbewas Kamanap. BTM yang kini menjabat sebagai tenaga ahli Menteri sosial republik Indonesia hadir di Kabupaten Kepulauan Yapen sebagai Kota transit dan akan menuju ke kabupaten waropen untuk mengecek kesiapan sidang sinode GKI ke-18 yang dijadwalkan akan berlangsung pada 18 Juli 2022.

Kepada media sebelum bertolak menuju ke Kabupaten Waropen, Mantan Walikota Jayapura 2 Periode ini mengatakan bahwa kehadirannya di Kabupaten Kepulauan Yapen juga tak terlepas dari tugas khusus yang diberikan oleh ibu menteri sosial republik Indonesia dibidang rehabilitasi. Sehingga ia ingin bertemu dengan Bupati Kepulauan Yapen atau pemerintah daerah untuk membahas apa saja yang bisa dibantu oleh kementerian sosial untuk memperdayakan masyarakat khususnya Ekonomi Rakyat bagi kabupaten yang berjuluk Kota kembang ini.

“Tadi saya sudah melihat bagaimana sekelompok ibu-ibu, mengelola rumput laut dan juga ada tempat-tempat lain yang belum saya lihat. Ini semua dalam rangka membantu program pemerintah, pak Jokowi untuk menurunkan miskin ekstrem di Papua” ujarnya

BTM menyebutkan bahwa dirinya akan bertolak ke waropen bersama warga waropen yang kini menetap di port Numbay, nantinya di sana tim BTM akan membantu hal-hal yang masih kurang atau ikut membantu mengurangkan beban pemerintah daerah dalam rangka sukseskan sidang sinode GKI ke-18 di waropen.

Dirinya mengakui bahwa kementerian sosial juga akan membantu suksesnya terselenggara event Sidang sinode GKI di tanah Papua ke-18 di kabupaten waropen, serta dipastikan Ibu Menteri sosial Tri rismahariani akan menghadiri penutupan sidang sinode GKI di waropen Menuju Kabupaten Waropen Dr. Drs Benhur Tommy Mano dalam agendanya juga ditemani oleh istri Ny. Kristina Luluporo Mano, yang juga merupakan anggota DPR Papua, Ketua Komnas HAM Papua Frits Ramandey, Serta Akademisi.

Foto : Robby Mesak