INFO
SUKSESKAN PEMILU KEPALA DAERAH SERENTAK 27 NOVEMBER 2024

Apel Gabungan : Beberapa hal penting disampaikan kepada seluruh kepala OPD

Apel gabungan Jumat pagi dipimpin Oleh Asisten I Sekda Ir. Edi N Mudumi, 26/04/2024.


Asisten I Sekda mewakili Pj Bupati dalam arahnya menyampaikan beberapa hal penting bagi seluruh kepala OPD diantaranya bahwa kegiatan-kegiatan yang bersumber dari dana DAK khusus kegiatan Non Fisik sudah bisa dilaksanakan, sedangkan kegiatan Fisik masih menunggu PMK dari kementrian keuangan, berikut untuk kegiatan dari dana Otsus sementara belum bisa dilaksanakan, juga belanja modal yang bersumber dari dana PAD untuk sementara di pending , dikarenakan PAD sementara belum bisa membiayai belanja modal, Untuk itu terkait dengan PAD akan dilaksanakan Rapat pada Jumat, 26/04/2024, pukul 10.00 diruangan rapat setda.


Diberitahuan juga Kepada seluruh OPD agar melaporkan seluruh kegiatan di masing-masing OPD baik belanja rutin maupun belanja lainnya selama triwulan I kepada Penjabat Bupati.