INFO
SUKSESKAN PEMILU KEPALA DAERAH SERENTAK 27 NOVEMBER 2024
Humas  

Di Ambaidiru, KMB gelar kegiatan Sosial bagi Anak Anak Di Pegunungan Muman

Ambaidiru – Di Pegunungan Muman Distrik Kosiwo, Komunitas Mari Berbagi menggelar berbagai kegiatan bersama anak anak yang berada di Kampung Ambaidiru pada hari minggu (10/9/2023). Kegiatan ini berlangsung di SD YPK Immanuel Ambaidiru yang dirangkaikan dengan sosialisasi cara menggosok gigi langsung oleh drg. Nina Nuraeni, dimana anak anak mendapatkan edukasi cara menggosok gigi yang baik dan pentingnya merawat kebersihan gigi dan mulut.

Usai mengikuti Sosialisasi Kesehatan Mulut dan Gusi, Komunitas Mari berbagi (KMB) yang terdiri dari ASN di Sekretariat Daerah Kabupaten Kepulauan Yapen juga membagikan Puluhan Sikat gigi gratis untuk seluruh anak yang hadir.

Kepada Kepyapenkab.id, drg Nina Menjelaskan bahwa Seluruh anak yang telah mendapatkan sikat gigi langsung diarahkan ke Lapangan Sekolah untuk mempraktekkan secara langsung cara menggosok gigi yang benar didampingi langsung oleh drg. Nina dengan dibantu teman teman dari Komunitas Mari Berbagi.

“Adik adik yang berada di kampung Ambaidiru untuk bisa mengurangi atau tidak mengkonsumsi Pinang secara berlebihan, karena dapat menyebabkan kerusakan pada gigi serta dapat menggangu proses pendaftaran kalian nantinya seperti Tes Polisi atau TNI “. Ucap drg. Nina Nuraeni 

Hal ini menjadi perhatian penting dikarenakan gigi mereka banyak di dapati rusak akibat konsumsi Pinang berlebihan dan kurangnya menggosok gigi secara teratur.

Ketua KMB, Erny Tania terpantau Hadir Secara Langsung dalam Kegiatan ini, Selain kegiatan Sosialisasi cara menggosok gigi, Komunitas KMB juga menyiapkan dan memutar Film untuk di nikmati oleh anak anak dimalam hari nanti. Terlihat dari Antusias kehadiran Anak anak dan Masyarakat dalam meramaikan pemutaran film tersebut dan dihangatkan oleh Senyum dan tawa bahagia mereka saat menikmati pemutaran film yang dilakukan di salah satu ruang kelas di SD YPK Immanuel Ambaidiru.

Dari Pantaun Tim Liputan di lapangan, Meskipun hujan menyelimuti Kampung Ambaidiru Komunitas Mari Berbagi (KMB) tetap semangat melanjutkan kegiatan hingga malam hari dengan mengadakan Pemutaran  Film atau Nonton Bareng bersama anak anak di Kampung Ambaidiru, dengan Judul Film yang di tonton ” Melody Kota Rusa” adalah salah satu film Komedi Papua Tentang perjuangan beberapa anak muda Marind dan pendatang untuk mengangkat budaya dan derajat hidupnya melalui sebuah kelompok grup musik meskipun mengalami berbagai rintangan dan kegagalan tetapi mereka tetap satu hati dan satu tujuan.

Diharapkan dengan pemutaran Film ini dapat menginspirasi para generasi muda kita khususnya di Kampung Ambaidiru untuk bisa berjuang untuk mencapai cita cita yang mereka inginkan.

Foto oleh Ainun Faathirjal