Serui – Ketua TP PKK Kabupaten Kepulauan Yapen, dr. Suheny Said Tesar ,Sp.M,. Melantik 3 Ketua Tim PKK Distrik, antara lain Distrik Wonawa, Distrik Yapen Timur, Distrik Teluk Ampimoi. 

Dalam pembacaan Surat Keputusan disebut kan bahwa TP PKK Kabupaten Kepulauan Yapen Mengangkat dan mengesahkan sejak ditetapkan diserui 25/06/2022. 3 orang ketua TP PKK Distrik yang dilantik antaralain : 

1. Ny. Yeti C.M Kaisiri – Ketua TP PKK Distrik Wonawa

2. Ny. Lidya Mei Yawandare – Ketua TP PKK Distrik Yapen TimurĀ 

3. Ny. Insos R.H Waimbo – Ketua TP PKK Distrik Teluk Ampimoi

Ketua TP PKK Kabupaten, Ny. dr Suheny Said Tesar, Sp.M,. berharap agar ketua TP PKK Distrik yang dilantik Akan mampu melaksanakan tugas dan kewajiban untuk meningkatkan peran serta PKK dalam pembangunan di distrik masing masing.

Selain itu untuk seluruh ketua TP PKK Distrik diminta untuk harus melaksanakan beberapa hal antara lain : 

1. melantikan TP PKK kampung kampung sehingga dapat bekerja dengan baik, segera membantu TP PKK kampung untuk membentuk dasa wisma, dan menetapkan dasa wisma binaan TP PKK Distrik.

2. Ibu ketua TP PKK Distrik juga diharap berusaha meningkatkan lahan pekarangan berdasar aku hatinya PKK dengan menanam sayur, dan tanaman obat sehingga bisa bermanfaat secara ekonomi dan menambah gizi keluarga. 

Dirinya berharap PKK distrik untuk memiliki setidaknya 1 buah paud binaan. Dirinya menekankan juga tentang stunting agar bersama puskesmas setempat untuk menekan stunting melalui peningkatan pengetahuan kader kader posyandu, memberikan makanan tambahan bila memang ada ada anak anak yang terkena stunting. Dirinya meminta agar jangan hanya numpang lewat saja tetapi dapat meninggalkan sesuatu yang berharga ditempatnya.

Sementara itu usai melantik, kegiatan dilanjutkan dengan rapat konsultasi TP PKK yang dibuka oleh Bupati Kepulauan Yapen melalui Asisten II Bidang Perekonomian Sekretaris Daerah, Oktovianus Ayorbaba. Setelah mengikuti rapat konsultasi ini diharapkan agar hasilnya lebih baik dari sebelumnya 

Pada sambutan Bupati Kepulauan Yapen yang dibacakan oleh Asisten II Bidang Perekonomian Sekretaris Daerah, Oktovianus Ayorbaba mengatakan agar TP PKK Distrik Dapat Menjalankan amanah yang diberikan dengan sungguh sungguh dengan penuh rasa tanggung jawab guna mendukung implementeasi 10 program PKK, Serta diminta untuk menjalin Koordinasi komunikasi Harmonis dengan semua elemen masyarakat, 

Peran PKK ini telah menunjukkan kipra yang baik dan membantu pemerintah dalam mewujudkan visi kabupaten kepulauan Yapen yang dimulai dari kelompok terkecil dimasyarakat. Dirinya memberikan apresiasi dan terima kasih kepada TP PKK atas kerjasama dan kontribusi yang diberikan, karena melalui 10 program PKK, ada kemajuan selangkah demi selangkah dalam bangunan keluarga di kabupaten kepulauan Yapen, baik dalam aspek moral, kesehatan, lingkungan hidup.

Foto : Andrew Woria