Reporter : Andrew Woria

Serui – Apel gabungan ASN di lingkungan pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Yapen kembali berlangsung dengan tetap berpedoman pada Protokol kesehatan pada senin 11/01/21. Dimana dalam apel kali ini dihadiri langsung oleh wakil Bupati Kepulauan Yapen, Frans Sanadi, B.Sc, S.Sos, MBA., Sekertaris Daerah Ir. Alexander Nussy MM., para asisten Sekda, Staf ahli Bupati, para pimpinan OPD serta pejabat Eselon 3 dan 4.

Apel kali ini diikuti dengan penyerahan SK Bupati penunjukan pelaksana tugas kepada 9 Pimpinan OPD, serta SK Bupati tentang Pengangtan dalam Jabatan Fungsional Auditor Madya, Jabatan Adminitartor Eselon 3 dan Jabatan pengawasan Eselon 4, sebagai satu momentum semangat baru di 2021 dan bekerja dengan baik.

9 Pejabat Pelaksana Tugas OPD antara lain :

1. Johanes Ken Renmaur, S.IP. Jabatan Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan. Melaksanakan Tugas sebagai PLT. Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kepulauan Yapen.

2. Imelda Welmina Sanadi, SE. Jabatan Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana. Melaksanakan tugas sebagai PLT. Kepala Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana.

3. Clemens Mambrasar, SH jabatan Kepala Badan Keuangan dan Pendapatan Daerah. Melaksanakan tugas sebagai PLT. Kepala Dinas Keuangan dan Aset Daerah.

4.Portunatus Numberi, SH, M.Si. Jabatan Asisten 1 Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat Sekda, Melaksanakan Tugas sebagai PLT. Kepala Dinas Pendapatan dan Pajak Kabupaten Kepulauan Yapen.

5. Erny Renny Tania, S.IP Jabatan Asisten adminitrasi umum Sekda, Melaksanakan Tugas Sebagai PLT. Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kepulauan Yapen.

6. Drs. Paul Markus Paru,  Jabatan Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumberdaya Manusia Melaksanakan Tugas sebagai PLT. Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Kepulauan Yapen.

7. Dirk Rayar, S.IP Jabatan Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik melaksanakan Tugas sebagai PLT. Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Kepulauan Yapen.

8. Ir.Wahyudi Irianto, Jabatan Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan. Melaksanakan Tugas sebagai PLT. Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kepulauan Yapen.

9. Herna Mayuri, S.STP Jabatan Sekertaris DPMPTS melaksanakan Tugas Sebagai PLT. Kepala Dinas DPMPTSP Kabupaten Kepulauan.

Wabu Frans Mengatakan bahwa Mutasi dan promosi telah menjadi bagian dari pengembangan karir, Penunjukan PLT dalam 9 Jabatan ini, Didasarkan pada Peraturan Daerah Kabupaten Kepulauan Yapen No 3 Tahun 2020 Tentang Pembentukan Sususan Perangkat Daerah dimana terdapat 4 OPD Baru akibat dari Pemisahan Organisasi Perangakat Daerah. Selain itu penunjukan ini agar perangkat daerah yang telah dibentuk dapat memainkan Peranan nya ujar wabup Frans Sanadi. Selain menyerahkan SK PLT kepada 9 Pimpinan OPD, dilaksanakan Juga Penyerahan SK Bupati Kepada 1 Auditor Madya,  64 Orang Eselon 3, Eselon 4 Berjumlah 99 Orang,  selain itu SK Menteri Dalam Negeri, diantaranya Eselon 3 Berjumlah 5 Orang, Eselon 4 Jumlah 15 Orang,  jumlah Eselon 3 sebanyak 70 Orang,  Jumlah Eselon 4 Sebanyak 114 Orang, dengan Total 184 Orang.

(foto dan video : Robby Mesak)