Serui – Anggota Komisi I DPR-RI Bidang Pertahanan, Luar Negeri, Intelijen dan Kominfo, Yan P. Mandenas pada hari Rabu, 22/02/ 2023 melakukan kunjungan kerja ke Kepulauan Yapen . Kedatangan anggota DPR-RI ini mengunakan kapal TNI AL KRI Teluk Weda 526 dan di jemput langsung oleh Penjabat Bupati Yapen beserta anggota forkopimda.

Selanjutnya rombongan melakukan kunjungan ke SD dan SMP Negeri Serui laut, kemudian mengunjungi RSUD serui. Lalu melakukan pertemuan dan dialog langsung dengan pemerintah dan masyarakat, yang berlangsung di gedung Silas Papare Serui, dimana dihadiri oleh Penjabat bupati kepulauan yapen, sekda kabupaten yapen,forkopimda, tokoh masyrakat, serta masyarakat Yapen,KemudianYan P. Mandenas beserta rombongan melakukan pengecekan ke beberapa titik BTS yang telah terpasang di antaranya di distrik Angkaisera dan kepulauan Ambai.

Dalam wawancara Yan P. Mandenas juga menjelaskan mengenai kunjungan kerjanya kali yang memeiliki beberapa harapan kepada pemerintah daerah di antaranya :Yang pertama saya berharap.komuniasi aktif antra pemerintah daerah dan pemerintah pusat tetapi juga dengan provinsi, serta Mitra kerja strategis lainnya terutama kementrian lembaga untuk bisa sharing agar dapat mendobrak percepatan pembangunan di yapen, baik kesehatan pendidikan infrastruktur dan lain sebagainyan, yang kedua saya ingin memastikan penyerap dana otsus ke depan bisa d manfaatkan dengan baik, untuk kepentingan pendidikan dan kesehatan. Ini bertujuan agar suatu saat nanti tugas tugas lain yang menjadi tangung jawab pemerintah daerah bisa kita dukung dari pusat karna meraka melakukan prioritas program pendidikan dan kesehatan tadi. Tetapi lebih dari pada itu kunjungan ini juga dalam rangka menerima aspirasi pemerintah daerah dan masyarakat untuk saya bawa kembali setelah reses dan akan kami rapat kerja dengan mentri terkait kita akan paparkan dan sampaikan dan memindahkan kebijakan serta evaluasi terkait administrasi, keuangan, serta lain-lain yang perlu untuk mendukungnya dari pemerintah pusat. Usai kunjungan kerja ke yapen Yan P. Mandenas,dan rombongan akan melanjutkan kan kunjungan kerja ke waropen, Nabire.

Foto : Humas Yapen