Reporter : Andrew Woria

Kando – Wakil Ketua  II DPRD Kepulauan Yapen, Fredolin Warkawani dalam kegiatan nya pada hari Jumat, 16/04/2021 mengunjungi kampung Kandowarira Distrik Anotaurei. Disana ia hadir untuk melihat serta bertemu warga masyarakat guna memastikan proses pembangunan infrastruktur bagi warga Penerima manfaat.

Politisi Partai Hanura ini didampingi anggota komisi 2, Roy Palunga serta Kepala Dinas PUPR Kabupaten Kepulauan Yapen, R.D. Melantono Lahanjono.

bertemu warga, Warkawani menyebutkan bahwa pemerintah saat ini sedang Fokus untuk pemerataan pembangunan dengan maksud agar peningkatan taraf hidup masyarakat semakin baik. Ia berharap agar masyarakat dapat memberikan dukungan untuk pembangunan infrastruktur jalan yang akan di bangun. Selain itu ia menyebutkan DPRD melaksanakan  fungsi pengawasan APBD tahun 2020 baik yang telah jalan maupun belum jalan termasuk memastikan perencanaan pembangunan yang di usulkan dalam musrembang.

” di kando, Kita berharap ada rencana pemerintah untuk membangun jembatan, tetapi juga aramco, gronjong serta taluk kali. Itu yang mau kita pastikan disini. Dengan demikian kita berharap agar untuk pelaksanaan pembangunan yang ada disini, masyarakat dapat memberikan dukungan supaya dalam pelaksanaan kegiatan itu tidak boleh bermasalah. ” ucapnya.

Fredolin menambahkan jika warga masyarakat di kampung tidak bersedia maka pemerintah punya kewenangan untuk mengalihkan pekerjaan ke tempat lain mengingat di kampung ataupun distrik lainnya juga membutuhkan pembangunan infrastruktur.  dirinya juga berharap bahwa jika ada konflik atau masalah sengketa hak ulayat di kampung agar kepala kampung dapat memfasilitasi sehingga tidak mengganggu pekerjaan pembangunan infrastruktur yang dikerjakan.

(Foto : Andrew Woria)