Bupati Tonny Serahkan Paket Bingkisan Natal Ke 3 Kampung di Yapen Utara.

Reporter: Andrew Woria

Yobi – Bulan Desember sebagai bulan dalam rangka menyambut peringatan hari kelahiran Sang Juru Selamat dunia dimaknai dengan penuh sukacita, termasuk yang dirasakan oleh pemerintah daerah Kabupaten Kepulauan Yapen, yang dimana dalam kegiatan kunjungan kerja di distrik Yapen Utara pada hari Rabu, 16/12/2020, Bupati Kepulauan Yapen hadir serta memberikan semangat Natal sebagai bentuk sukacita kepada Sejumlah warga di beberapa kampung, diantaranya kampung Sambrawai, Kampung Yobi dan Kampung Soromasen.

Kepada humas Pemda ketika dijumpai, Bupati Kepulauan Yapen Tonny Tesar mengatakan bahwa ada 150 paket sembako yang dibagikan di wilayah Yapen Utara, dengan target sasaran kepada mama-mama janda, para duda serta anak-anak yatim piatu. Hal ini bertujuan untuk meringankan beban dalam menyongsong peringatan kelahiran sang juru Selamat.

“Tentunya dengan bantuan ini kita ingin membagikan rasa sukacita kita, bahwa kehadiran Tuhan Yesus Kristus ke dunia ini bahwa untuk memberikan kasih sayang kepada kita. Wujud kasih sayang sesama manusia maka kami sebagai pemerintah daerah, juga ini memberikan rasa kasih sayang kepada masyarakat. Tentunya tidak semua bisa kami berikan tetapi kepada mereka mereka yang benar-benar membutuhkan yaitu para janda duda dan yatim. ” Ucapnya.

Bupati mengatakan di bulan desember ini ada sejumlah agenda safari natal yang akan dilaluinya, dimana dirinya akan melakukan kunjungan ke sejumlah kampung-kampung serta membagikan sukacita Natal bersama warga masyarakat disana.

Sementara itu ketika dijumpai kepada seorang warga yang menerima paket bingkisan natal, Manuel Wamea kepada humas mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada Tuhan, serta kepada pemerintah daerah Kepulauan Yapen dimana pada momen Natal kali ini, dirinya mendapatkan paket bingkisan yang dapat membantu meringankan bebannya.

penyerahan paket bingkisan ini diserahkan langsung oleh Bupati Kepulauan Yapen, Tonny Tesar, diikuti oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Yapen, Ir. Alexander Nussy, MM., Asisten III Sekda, Erny R. Tania, Ketua beserta pengurus TP PKK Kabupaten Kepulauan Yapen, serta kepala distrik Yapen Utara beserta kepala kampung.

(Foto. Robby Mesak)

Tinggalkan Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Bidang yang wajib diisi ditandai dengan *