Prokopim Setda Yapen, Serui – Pimpin apel pagi Gabung jalankan tugas selaku Penjabat (Pj) Bupati Welliam R Manderi, SIP, M.Si., sampaikan hal penting kepada pimpinan OPD dan para ASN dilingkup pemerintahan Kabupaten Kepulauan Yapen, Jumat (22/03/2024), bertempat Halaman Kantor Bupati Kepulauan Yapen. Apel pagi ini dihadiri langsung oleh Sekertaris Daerah Erny Renny Tania, S.IP., dan para Asisten Sekda.
Dalam amanatnya Welliam R Manderi berharap agar segera progres pelaporan e-LHKPN untuk Pejabat Eselon II dan Bendahara harus dilaporkan paling lambat 31 Maret 2024 dari data tersebut ada 103 wajib lapor, dan yang sudah melaporkan 55 serta yang belum melapor 48.
Ia juga mengatakan bahwa penginputan Renja 2025 masih banyak OPD yang belum, ia memberitahu kepada Kepala-kepala OPD agar bisa bergerak cepat, karena data tersebut juga berpengaruh terhadap laporan-laporan.
Lanjutnya ia menegaskan berkaitan dengan Sasaran Kerja Pegawai (SKP) ini ada salah satu poin penting dan paling lambat Minggu ke empat pada bulan April 2024 harus selesai, karena SKP adalah salah satu persyaratan untuk dapat mengeluarkan TPB di Bulan April Nanti
Ia juga berpesan bagi Seluruh ASN yang belum memberikan data agar dapat di tanyakan kepada Pimpinan OPD masing-masing, untuk bisa mendapatkan TPB dan THR di tanggal 31 ini sudah bisa di bayarkan.