Prokopim Setda Yapen, Serui – Sekda Yapen Erny R Tania, S,IP., menghadiri serta menutup secara resmi pelatihan komputer gratis yang di selenggarakan oleh Yayasan Bengkel Kerja Papua, dan bekerja sama dengan Gereja GKI Oraetlabora Sasawa Pelatihan tersebut berjalan selama 2 minggu diikuti oleh beberapa kampung Di Distrik Yapen Barat yaitu Kairawi, Papuma, Ansus, Marau, Toweta dan Natabui, bertempat di SD Negeri Impres Sasawa Distrik Yapen Barat, pada Jumat (26/01/2024).
Penutupan tersebut juga di lakukan ibadah bersama setalah itu dilanjutkan dengan pembagian sertifikat Pelatihan Komputer Gratis yang di serahkan kepada peserta pelatihan dan juga pembagian snack bagi anak-anak yang mengikuti pelatihan.
Dalam sambutanya Erny Tania mengapresiasi atas terlakasananya pelatihan komputer gratis bagi masyarakat di Distrik Yapen barat dapat berjalan dengan baik, untuk itu ia sangat berterimakasih kepada pihak penyelenggara atas pelatihan yang telah diberikan yang mana dinilai sangat membantu Masyarakat untuk memperoleh keterampilan dalam mengoperasikan komputer sebagai salah satu kebutuhan penting untuk menunjang pekerjaan termasuk pelayanan di Jemaat.
Selain itu ia harapkan dampak dari pelatihan ini akan membantu para peserta tetapi juga pemerintah dalam mengatasi permasalahan pengangguran karena bekal keterampilan komputer diyakini menjadi salah satu modal utama yang bisa dimanfaatkan dalam mencari maupun menciptakan lapangan kerja baru tanpa harus bersusah payah untuk menjadi ASN.
Sebab itu ia mengucapkan selamat kepada Saudara-sauadara yang mengikuti pelatihan, ia pun berpesan syukuri dan gunakan bekal keterampilan yang telah diperoleh untuk menopang pelayanan dalam Jemaat maupun Masyarakat yang membutuhkan, di akhir sambutanya ia menutup kegiatan pelatihan tersebut secara resmi.
Sekda Yapen Erny Tania Apresiasi Yayasan Bengkel Kerja Papua, Memberikan Pelatihan Komputer Gratis Bagi Masyarakat Di Distrik Yapen Barat
