Duai – Bupati Tonny Tesar kembali melakukan peninjauan pembangunan infrastruktur jalan ruas Yapen timur. Kali ini berlokasi di kampung Duai Distrik Yapen Timur, pada hari Selasa 29/06/2022.
Dijelaskan Bupati bahwa di kesempatan tersebut bersama pimpinan opd serta pimpinan DPRD dan anggota Meninjau ruas jalan trans yapen sebelah timur yaitu Duai pasir panjang woda, tepat nya di tanjakan Duai yang termasuk kategori rawan, sehingga pekerjaan disini diminta untuk dilakukan pengecoran, dengan tujuan agar jalan tersebut lebih tahan lama dan dapat dipergunakan oleh masyarakat dengan baik.
Sementara untuk pengaspalan sendiri akan dilakukan sepanjang 7 Kilometer mulai dari kampung awunawai hingga ke jembatan merbuai dengan sumber biaya pinjaman daerah melalui program PEN pada PT SMI.
“Timur ini ada dua ruas, satu ruas Menawi-Sumberbaba-Dawai, dan ruas kedua adalah dari Dawai – Pasir Panjang- Duai – Woda.” Ujarnya
Dijelaskan Bupati bahwa pemerintah daerah mencoba untuk mempercepat pembangunan infrastruktur sehingga dapat mendorong perekonomian masyarakat dan membuka aksesibilitas yang lebih aman dan nyaman bagi angkutan barang dan jasa.
Bupati berharap proyek pengerjaan jalan ini dapat tuntas selesai di 2022 ini. Di mana dari tinjauan langsung dilihat bahwa dari panjang 500 meter pengecoran yang dilakukan, sudah hampir 90% selesai. Tersisa 150 m dengan lebar 2 m yang belum dicor sebelum dilakukan pengaspalan.
foto : Andrew Woria