Reporter : Robby Mesak
Serui – Jumat 16/10/2020. Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Yapen, Frans Sanadi, B.Sc, S.Sos, MBA didampingi Kabag Umum Sekretariat Daerah, Hegel Yawandare, menghadiri Ibadah Syukur pemasangan Atap Seng Gedung Gereja Jemaat GPdI Torsina, Kampung Manaini, Distrik Yapen Selatan.
Wakil Bupati, Frans Sanadi, secara langsung menyampaikan selamat atas pemasangan Atap Seng gedung gereja tersebut.
“Atas nama pemerintah daerah, saya menyampaikan apresiasi atas kemandirian Jemaat GPdI Torsina Manaini dalam membangun gedung gereja yang baru, yang meskipun diliputi banyak keterbatasan namun Puji Tuhan, tahapan pekerjaan pembangunan yang dilakukan sejauh ini, bisa berjalan dengan baik dan lancar hingga memasuki pemasangan atap seng gedung gereja pada saat ini”.
Dirinya berharap, perhatian pemerintah daerah terhadap pembangunan rumah ibadah, termasuk pembangunan gedung gereja yang diwujudkan lewat bantuan keagamaan, tidak dipandang dari besar kecilnya tapi dapat diterima dengan sukacita sebagai wujud empati dan kepedulian pemerintah guna menopang pembangunan gedung gereja, yang dilaksanakan oleh jemaat Tuhan di Kabupaten Kepulauan Yapen
Frans, berpesan kepada warga Jemaat agar tetaplah bersemangat, dalam melanjutkan pekerjaan yang masih tersisa dan teruslah berpengharapan pada kuasa Tuhan karena berkat surgawi pasti tercurah bagi kita, yang sedang berkarya untuk kemuliaan namanya dan tidak ada yang mustahil bagi penyelesaian pembangunan gedung gereja ini bila Tuhan berperkara di dalamnya.
Disamping itu, dengan rasa syukur Kepada Tuhan dengan memberikan sumbangsih dana kepada Panitia Pembangunan Gedung Gereja Jemaat GPdI Torsina Manaini sebesar Rp. 75.000.000,- atas tiga tahun kepemimpinan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Yapen.
Ibadah Syukur pemasangan Atap Seng Gedung Gereja Jemaat GPdI Torsina Manaini dihadiri oleh, Penasehat Majelis Daerah GPdI Papua Pdt. Sofientje Dawir, Wakil Sekretaris Majelis Daerah GPdI Papua, Pdt. Luther Ayomi, Badan Pengurus Wilayah GPdI Yapen Selatan, Pemerintah Kampung, Tokoh Agama, Tokoh Adat dan seluruh Warga Jemaat.
Wakil Sekretaris Majelis Daerah GPdI Papua, Pdt. Luther Ayomi, mengatakan bukti tanda Penyertaan Tuhan hari ini, dilakukan pemasangan Atap Seng Gedung Gereja Jemaat GPdI Torsina Manaini sebagai wujud pengembangan Rumah ibadah yang layak bagi Umat Tuhan untuk beribadah, pelayanan sesuai misi pelayanan GPdI di Tanah Papua.
Dirinya berpesan agar para pendeta dan Jemaat Tuhan bisa bersinergi dalam menjalankan pelayanan pertumbuhan Umat, sesuai apa yang menjadi misi Pelayanan GPdI di Tanah Papua.
Disamping itu, Gembala Jemaat GPdI Torsina Manaini Pdt. Musa Awanunu, menyampaikan Puji dan Syukur bagi Tuhan, serta berterima kasih kepada Pengurus Majelis Daerah GPdI Papua, Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Yapen, Pengurus Majelis Wilayah GPdI Yapen Selatan, Para Donatur yang mana sudah memberikan perhatian khusus bagi pembangunan gedung gereja ini.
(Foto/ Vidio Robby Mesak)