INFO
SUKSESKAN PEMILU KEPALA DAERAH SERENTAK 27 NOVEMBER 2024
Berita  

Kali ini giliran puskesmas Serui kota diberikan masker oleh tim penggerak PKK Kabupaten Kepulauan Yapen

DCIM102MEDIADJI_0466.JPG

Reporter : Andrew Woria

Serui – Tim penggerak PKK Kabupaten Kepulauan Yapen kembali menyerahkan bantuan masker kepada Puskesmas Serui kota.

Ketika dikonfirmasi kepada Wakil Ketua tim penggerak PKK Kabupaten Kepulauan Yapen, Tina Sanadi menjelaskan, sebanyak 100 lembar masker diserahkan kepada Puskesmas seluruh kota untuk diteruskan kepada setiap pasien yang berobat yang tidak menggunakan masker agar diberikan masker.

Sementara itu mewakili Puskesmas Serui kota, Marlina Lambe menjelaskan bahwa pihaknya sangat bersyukur, atas bantuan masker yang diberikan oleh tim penggerak PKK Kabupaten Kepulauan Yapen. Ditambahkannya bahwa masker ini akan diberikan kepada warga masyarakat yang datang berobat di Puskesmas serta para pegawai di lingkungan Puskesmas Serui kota yang tidak memakai masker.

(foto : Robby Mesak)